Me and The Rest of My Day

Monday, September 20, 2004

Menapaki dunia ku sendiri yang kosong dan lebar. Rasanya ingin sekali ku jual sebagian dari bagian kosong itu. Sale? Sepertinya begitu…! Tapi kira-kira, siapa ya orang yang mampu membeli bagian kosong itu? Seperti apa ya dia?

Satu hari aku lewati dengan melewati semua yang lewat. Bingung? Hmm, aku juga bingung!! Kadang kala dalam satu hari aku seperti tidak ada nyawa, kosong seperti zombie, binatang liar, atau kadang seperti tikus tanah yang berada di bagian bumi paling dalam.

Ada kalanya juga, aku seperti seorang superstar yang baru diorbitkan oleh om-om gendut dan banyak uang. Berada di puncak ketenaran dan diujung kekayaan dunia.
Tetapi tetap, ruang kosong itu belum juga terjual, masih kosong dan lebar, masih sepi dan berdebu. Padahal sudah kusewa agent perumahan terhandal didunia!! Sinting!

Apa perlu aku mengadakan bazaar amal diruang kosong itu?

Sering aku duduk, diam, termenung didalam ruang kosong itu. Diam tak bergerak, seperti patung yang terbengkalai karena sudah terlalu kuno untuk dipamerkan. Mendengarkan sayup-sayup suara hati yang kadang membuatku merinding. Sepertinya ruangan kosong itu bernyawa sekarang, tetapi hanya mampu bernafas satu-satu. Kadang kudengar suara geraman sangat menyeramkan keluar dari sela-sela sekat penghubung ruang itu.

**************

Today I got a message from my mom, it's a simple msg: "Belajarlah untuk tersenyum untuk orang lain….". Learn to smile to other people, gue tau itu artinya bukan secara harafiah gue harus senyum, karena my mom tau kalau gw orangnya seneng ketawa dan sering senyum (biarpun gak senyum2 sendirian....itu mah gelow dunk). Tapi yang jelas hati gue juga harus selalu tersenyum untuk orang lain, dan itu pasti terpancar dari wajah kita kan? Hmmm… it’s a simple msg tapi benar2 pesan yang berharga buat gw, itu tandanya gw sudah harus mulai menilai diri, apakah akhir2 ini hati gw sedang ‘tidak tersenyum’….
Love you mom…!!! Surely I’ll try to smile to myself, to other people, and especially to you mom..!!

0 Comments:

Post a Comment

<< Home